Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Ribuan Ayam Potong Mati Hanyut Diterjang Lahar Dingin

Sisa-sisa ayam potong yang hanyut akibat banjir lahar dingin dipungut warga. Kamis (1/2). Foto : Oke

KARANGASEM – Ribuan ayam potong (Broiler) milik seorang peternak di Dusun Pegubugan, Dusa, Selat hayut diterjang banjir lahar dingin. 30 sak pakan ayam juga ikut tersapu lahar dingin yang datang secara tiba-tiba. Kamis (1/2).

Peternakan ayam broiler tersebut diketahui merupakan milik Made Sudarma, warga setempat. Sebelumnya, sang pemilik tidak menduga ribuan ayam yang sudah berumur 18 tahun tersebut akan hanyut tersapu banjir lahar dingin.

Kejadian apes itu diketahui sekitar pukul 05. 30 wita. Dari 4500 ekor ayam diternak hampir separuhnya mati akibat hanyut lahar dingin.

Kejadian bermula saat dirinya bermaksud menengok kandang ayamnya yang berada di bantaran Sungai Tukad Panti di Dusun  setempat. Betepa terkejutnya korban saat mengetahui ribuan ayam potong siap panen tersebut mati akibat hanyut banjir lahar dingin.

Rata-rata ayam di peternakan Sudarma berumur sekitar 18 hari dan siap untuk dijual. Upaya pengamanan sebenarnya sudah dilakukan, dengan membuat tanggul beton setinggi satu meter.

Namun apes, beton yang dibuat juga ikut tersapu akibat besarnya banjir lahar yang menerjang desanya kali ini. Banjir berhasil menerobos hingga ke areal kandang sampai menghanyutkan sebagian ayam. Sebanyak 2250 ekor ayam mati terendam lahar dingin berbau belerang.

“Kejadiannya pagi hari, sebagian ayam mati akibat banjir lahar dingin,” ungkap Sudarma pasrah.

Meski separuh ayam potong miliknya masih selamat, namun Sudarma tidak mau menanggung resiko lebih banyak.  Sisa-saia ribuan ekor yang masih selamat diobral Rp 5 ribu per ekornya.

Bukan hanya itu, akibat schok dengan musibah yang menimpanya, Sudarma juga membiarkan ayam-ayam yang masih lemas dipungut warga sekitarnya. Kejadian ini sekaligus member rizki tak terduga bagi warga setempat.

“Yang kami ambil hanya bagian dada dan paha ayam saja, “ ujar seorang warga, Ni Nengah Sunarti  ditengah tengah upaya memungut ayam yang hanyut.

Selain menghanyutkan ribuan ayam, banjir lahar dingin tersebut sekaligus menghayutkan 30 sak pakan ayam. Akibat kejadian, Sudarma diperikarakan mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. (Oke/Cia)

Komentar