Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Tersandung Masalah Ekonomi, Ayah Bayi Kembar Tiga di Selat Kewalahan Beli Susu

foto : Oke

KARANGASEM - Sungguh luar biasa apa yang dialamai pasangan suami istri I Komang Dana Yasa dengan Ni Nengah Supadmi asal Banjar Dinas Lusuh Kauh, Desa Pringsari, Selat, Karangasem.

Siapa sangka, mengandung seperti wanita hamil pada umumnya, pada 5 Mei 2018 lalu Ni Nengah Supadmi melahirkan tiga bayi kembar sekaligus di RSUP Sanglah. Bayi pertama diberi nama Ni Putu Mita Dewi, bayi kedua Ni Kadek Mita Sari dan yang ketiga bernama Ni Komang Mita Putri.

Disatu sisi perasaan bahagia bercampur haru karena dikaruniai tiga putri sekali gus, Komang Dana Yasa yang sehari hari hanya bekerja sebagai tukang Batu Tabas kini mulai kewalahan untuk membeli segala kebutuhan untuk tiga bayi kecilnya itu. Seperti susu misalnya, untuk satu kotak dengan harga Rp 150 ribu habis hanya dalam waktu 4 hari saja, itu belum kebutuhan lainnya.

Seperti yang diungkapkan Kepala Desa Peringsari, I Wayan Bawa usai mengunjungi ketiga bayi tersebut. Dengan penghasilan sang ayah tentu untuk mencukupi jebutuhan ketiga bayinya akan kewalahan terutama untuk susunya. Dirinya berharap, ada dermawan yang perduli dengan keiklasan hati memberikan bantuan kepada ketiga bayi kembar ini.

"Saya berharap ada dermawan yang memberikan bantuan kepada baui kembar ini untuk meringankan beban pembelian susunya," ungkap Bawa. (Oke) 

Komentar